Surga Dunia Biawak Di Indonesia



Betapa tidak, lebih dari 80 persen dari seluruh jenis biawak yang tersebar di Indonesia berada di Indonesia bagian timur! Sementara itu, lebih dari 40 persen dari seluruh jenis biawak di dunia ini terdapat di Indonesia, sisanya ditemukan di Australia dan Afrika.

Termasuk di wilayah Indonesia Timur ini adalah semua pulau di Indonesia yang berada di sebelah timur Garis Wallace, yaitu garis imajiner yang memisahkan persebaran fauna dan flora oriental dari kerabatnya yang berasal dari Australia.

Biawak adalah kadal berukuran kecil hingga sangat besar yang dikelompokkan ke dalam Suku Varanidae. Varanus brevicauda adalah biawak terkecil di dunia yang hanya ditemukan di Australia, sedangkan Biawak Komodo adalah biawak terbesar yang masih ditemukan hidup di dunia ini.

Suatu fenomena yang menarik untuk dicermati, mengapa lebih banyak ditemukan jenis biawak di sebelah timur Garis Wallace daripada di sebelah baratnya. Tidak dapat dipungkiri bahwa perjalanan evolusi geologi Sulawesi, Kepulauan Sunda Kecil, dan Halmahera dapat menjadi bagian sejarah yang memicu terjadinya pembentukan jenis (spesiasi) di wilayah ini. Ketiganya terbentuk dari pecahan lempeng Eurasia dan kepingan lempeng Australia yang akhirnya saling berdekatan dan terisolasi dari daratan Asia maupun benua Australia di masa kini. Peristiwa terbentuknya pulau dan kepulauan ini dan juga pemisahannya dari daratan utama yang memungkinkan tebentuknya jenis baru yang berbeda dari jenis-jenis yang ditemukan di kedua daratan utama(benua)tersebut.


untuk yang belum mengetahui Peyakit Pada Varanus Salvator . kunjungi informasi kami sebelumnya.



hamster, guppy, freelance, indonesia, jual hamster, jual guppy, jual hewan, jual tikus, jual kandang,
-visit us: @Mr_ikky and Friends-
SHARE

Milan Tomic

Hi. I’m Designer of Blog Magic. I’m CEO/Founder of ThemeXpose. I’m Creative Art Director, Web Designer, UI/UX Designer, Interaction Designer, Industrial Designer, Web Developer, Business Enthusiast, StartUp Enthusiast, Speaker, Writer and Photographer. Inspired to make things looks better.

  • Image
  • Image
  • Image
  • Image
  • Image
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Posting Komentar