Surga Dunia Biawak Di Indonesia Part 2




Warna-warni sisik beberapa jenis biawak di Indonesia Timur sangat bervariasi. Sebagian besar mempunyai warna dasar gelap dan cenderung kehitaman, namun beberapa jenis di Papua dan pulau-pulau kecil di sekitarnya mempunyai warna kuning yang dominan (V. boehmei), bahkan hijau (V. prasinus), dan biru (V. macraei). Dibandingkan dengan jenis-jenis biawak di Papua, jenis-jenis biawak di bagian lain dari kepulauan nusantara relatif mirip bagi kebanyakan orang yang awam tentang biawak Indonesia.

Alangkah bermimpinya saya, selama saya melakukan perjalanan di wilayah Indonesia Timur. Mimpi saya adalah meneliti lebih lanjut sejarah terbentuknya populasi berbagai jenis biawak di Indonesia dan menghidangkan hasil analisis terkini kepada pemangku-pemangku kebijakan yang berhubungan dengan pelestarian alam dan jenis-jenis fauna yang ada di dalamnya. Memang klise dan membosankan, tetapi saya tetap ingin mengatakan bahwa mimpi semacam ini selalu terkendala oleh pendanaan yang minimal, terutama untuk penelitian dasar berbasis perjalanan koleksi di alam bebas dan sistem birokrasi yang menelan mentah-mentah waktu dan sumberdaya penelitian yang terbatas, baik personal (waktu, contohnya), material, maupun finansial.

Karena keindahan kulitnya yang bersisik, biawak dimanfaatkan sebagai sumber bahan sandang dan aksesoris berkelas mewah, seperti sepatu, dompet, dan ikat pinggang. Karena keindahannya pula, biawak dijadikan hewan peliharaan di rumah. Pemanfaatan ini dilakukan baik di Indonesia maupun di negara-negara maju yang mengimpor (bahan bakunya) dari Indonesia. Bahkan satu jenis biawak (V. salvator) dimanfaatkan sebagai penambah asupan protein keluarga, misalnya di beberapa tempat di Sulawesi.



untuk yang belum mengetahui Surga Dunia Biawak Di Indonesia Part 1. kunjungi informasi kami sebelumnya.



hamster, guppy, freelance, indonesia, jual hamster, jual guppy, jual hewan, jual tikus, jual kandang,
-visit us: @Mr_ikky and Friends-
SHARE

Milan Tomic

Hi. I’m Designer of Blog Magic. I’m CEO/Founder of ThemeXpose. I’m Creative Art Director, Web Designer, UI/UX Designer, Interaction Designer, Industrial Designer, Web Developer, Business Enthusiast, StartUp Enthusiast, Speaker, Writer and Photographer. Inspired to make things looks better.

  • Image
  • Image
  • Image
  • Image
  • Image
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Posting Komentar